Apa kabar sobat semua, semoga kabar baik semuanya.
Pada kesempatan kali ini kami bahas mengenai mesin cuci LG Front Loading Inverter dengan gejala kerusakan mati total. Mesin ini menggunakan motor piringan yang menempel di belakang drum pencucian seperti yang pernah kami bahas pada postingan sebelumnya namun dengan trobel yang berbeda. Harga modul tipe ini kisaran 1,1jt itupun kalau masih ada barangnya.
![]() |
LG INVERTER |
Setelah bongkar penutup modulnya dilakukan pengecekan bagian power suplai ternyata power suplai normal, semua tegangan stabil. Sudah bisa dipastikan trobelnya dibagian modul displai, tegangan 5V stanby aman-aman saja, semua tombol juga normal tidak ada yang short atau konslet diukur dengan satuan multitester 10X. Pengecekan beralih pada bagian start-up micom yaitu pada X-tal (kristal) dan Reset.
IC reset menggunakan tipe 7042, pada pengukuran hasilnya pin input (kiri) tegangan 5v dan output (kanan) 4,2V perkiraan kami itu masih normal. Beralih ke Xtal, pin input (kiri 2,2V) dan output (kanan) 1,2V dan asumsi kami itupun masih normal, namun ketika tombol power ditekan tegangan pin output ada penurunan tegangan sedikit tanpa berpikir panjang kami cabut Xtal dan kami ukur kaki tengah (ground) dan kaki kanan ternyata ada hubung sedikit bila diukur dengan satuan 10k pada multitester. Di sinilah mungkin penyebabnya, ukuran xtal adalah 8 Mhz.
Setelah penggantian Xtal dan tombol power ditekan hasilnya lampu indikator power bisa kedip terus mati lagi, ternyata masih ada bagian lain yang trobel. Dua buah modul, komunikasi datanya dihubungkan oleh jalur SDA dan SCL. Penelusuran kemudian pada jalur SDA dan SCL, jalur SDA ada tegangan sekitar 4,7V seharusnya tegangan SCL pun sama akan tetapi jalur SCL hanya terukur kisaran 0,5V. Tegangan SDA dan SCL diambil dari resistor Pull-up pada mainbord power melalui resistor smd 472 yang terhubung ke tegangan 5V standby. Disinilah masalahnya, pada jalur SCL ada resistor dan kapasitor, kedua hal ini mungkin yang bermasalah. Biar gampang cabut dulu aja kapasitor smd yang terhubung ke SCL dan ground, hasilnya tegangan menjadi 2,5V. Setelah penggantian R tegangan bisa mencapai kisaran 4,7V.
Sampai disini bisa disimpulkan bahwa kapasitor sedikit short sehingga nilai R molor karena panas. Setelah tombol power ditekan kedua modulpun bekerja dengan normal. Lampu indikator kedip kira-kira per 2 detik.
Kesimpulannya:
1. Cek power suplai bagian input maupun output.
2. Cek bagian Start-up pada kedua buah micom yaitu jalur Reset dan X-tal (=RC= Resonance Capasitor)
3. Cek bagian SDA dan SCL
4. Cek micom dan datasheet-nya
Demikian ulasan kami saat ini semoga bermanfaat bagi sobat-sobat yang mengalami kasus yang sama namun bisa juga hal lain yang bermasalah.
mantap guru
ReplyDeleteMakasih, broo.. Sungguh bermanfaat sekali pembahasannya. Detail dan mudah dipahami.
ReplyDeleteMakasih juga frend,, telah berkunjung. Semoga pengalaman kami bisa bermanfaat
DeletePin ada scl nya yg mana guru?
ReplyDeleteSda scl, terhubung ke kaki ic memori. Buka datasheet ic memori
DeleteBro lampu power tidak nyala sama sekali tapi di kapsitor ada arus piye to, mohon bantuannya? Mesin cuci 1 tabunng lama
ReplyDeleteMerek apa?
DeleteGunakan multitester, ukur tegangan 5v sampai ke micom. Cek kristal dan jalur reset
Bang mau tanya saya lagi servis mesin cuci LG front loading arus ac dan dc ada tapi tidak mau nyala. Trimakasih
ReplyDeleteKirim foto modul lewat WA
Deletenyimak ter... ijin belajar
ReplyDeleteok, trims sudah berkunjung
DeleteMakasih ilmunya bro
ReplyDeleteMesin cuci LG front loading, kalau di dihubungkan ke listrik MCB langsung turun, namun kadang juga tidak turun. Kalau mesin cuci sudah menyala selama mesin tetap terhubung ke listrik MCB tidak pernah turun namun kalau sudah dilepas dan dicolok lagi mcb turun Sudah cek motor, pemanas,jalur power AC normal. Tolong solusinya, terimakasih
ReplyDeletepakai softstart, silakan chat WA, kami kirimi skema sederhana yg murah meriah. Nmr ada di atas, di judul blog
DeleteModul mesin cuci LG 10 tombol dihidupkan ngga lama mati sendiri,penyebabnya apa yah🙏
ReplyDeleteOm mesin cuci lg iverter 10 kg ic power rusak dan tdk bisa di kenali. Cara modifnya gimana . Matur suwun
ReplyDeleteMas lg 8/4 kg wd14331ad. . Kode ic regulator nya TOP brapa.
ReplyDeleteMas lg 8/4 kg wd14331ad. . Kode ic regulator nya TOP brapa.
ReplyDeletemas modul synga mau di on, diukur ic7042 in dan outnya sama 5v gimana mas?
ReplyDeletemas numpang tanya ic IPM mesin cuci lg front loading namanya apa???
ReplyDeleteMisi gan.mau nanya.saya ada keluhan mesin cuci LG front.semua tombol normal tetapi lampu tidak menyala samasekali...saya coba on terus stat ,semua fungsi normal.akan tetapi tidak ada satupun lampu yang mau menyala
ReplyDeleteMesin cuci saya lG front load,mesin cuci mati total tidak bisa start,bagaimana solusinya?
ReplyDelete